Annyeong chingu!
Apa jadinya bila kamu bertemu dengan satu-satunya gumiho yang terlahir sebagai gumiho jantan?
No.. No.. Kamu nggak bakal jadi kayak Naruto 😂😂😂
Gumiho atau ada yang menyebutnya siluman rubah. Di Jepang lebih terkenal dengan nama Kyubi.
Kyubi berekor sembilan ini dengar-dengar level tertinggi dalam urutan siluman rubah (gumiho).
Tapiii apa jadinya ya kalau teman serumah kita adalah seekor gumiho. Eh seharusnya seekor atau seseorang ya?
Sebelum cerita lebih lanjut, aselinya minchin agak-agak gimana gitu ya sama akting Lee Hyeri, udah underestimate di mana dia itu kan kesannya Deok Sun banget (Reply 1988). Hihi, ini sih aslinya minchin aja yang belum bisa move on.
My Roommate is a Gumiho
Hangul : 간 떨어지는 동거
Director : Nam Sung Woo
Penulis : Na (Webtoon). Baek Sun Woo, Choi Bo Rim
Pemeran
Lee Hyeri as Lee Dam
Jang Ki Yong as Shin Woo Yeo
Kang Han Na as Yang Hye Sun
Kim Do Wan as Do Jae In
Baek In Hyuk as Gye Sun Woo
Daftar Isi
Blurb “My Roommate is a Gumiho”
Sejak awal gumiho terlahir, ada seorang dewa yang kasihan kepada gumiho dan memperbolehkan gumiho menjadi manusia bilaaa kelereng yang dimiliki gumiho berubah warna menjadi biru.
Shin Woo Yeo hampir mencapai umur 1000 tahun tapi masih belum menjadi manusia. Lebih tepatnya, dia berusia di atas Kim Shin sang Goblin, Woo Yeo kini berumur 999 tahun.
Takdir mempertemukannya dengan Lee Dam secara tidak sengaja yang membuat Lee Dam menelan kelereng milik Woo Yeo.
Setelah menelan kelereng tersebut, hidup Lee Dam mendadak penuh bahaya sebaaaab Lee Dam sering jatuh sakit setiap ada pria bershio macan menyentuhnya.
Demi keselamatan Lee Dam, mereka akhirnya bersepakat untuk pindah ke rumah Wong Yeo sampai kelerengnya berhasil dikeluarkan.
Somehow.. Inilah komentar pribadi minchin sama drama terbaru My Roommate is a Gumiho.
Lee Hyeri still a Lovely Deoksun
Rasa-rasanya Lee Hyeri masih lekat dengan Deoksun banget. Bahkan dalam drama ini!
Gayanya saat bergaya di depan teman-temannya.
Teriakannya.
Bahkan pembawaan sebagai kakak perempuan yang punya adik lelaki yang ngeselin.
Lee Hyeri tidak pernah takut akan rusak imagenya sebagai gadis manis karena tingkah konyolnya serta mimik mukanya yang gak undercontrol.
Jang Ki Yong, as Woo Yeo, Gumiho Jantan yang Cerdas
Lee Woo Yeo mengaku sebagai satu-satunya gumiho apes yang terlahir jantan.
Ei, dia lupa bok sama Lee Yeon yang diperankan oleh Lee Dong Wook dan juga Lee Rang (Kim Bum)!
Jangan-jangan, mereka ini beda generasi gitu ya? Jadi tidak saling kenal, wkwkwk.
Baca Juga: Harapan Ending Drakor Tale of Nine
Pembawaan tenang dari Jang Ki Yong emang pas banget buat memerankan gumiho yang bijak dan cerdas.
Tatapan matanya pada semua lawan jenisnya pas banget jika dijelaskan bahwa dia seorang gumiho pemikat tapi pilih-pilih. Awalnya aku pikir, dia ini emang player banget. Tapiii jika melihat kutukannya sebagai gumiho, aku jadi bisa memakluminya.
Intinya dari drama My Roommate is a Gumiho memang perpaduan kekocakan Lee Hyeri dan ketampanan paripurna Jang Ki Yong.
Mengangkat Cerita Gumiho (Lagi)
Entah mengapa, baik Korea, China, dan juga Jepang suka tergila-gila dengan cerita gumiho.
Bagi minchin pribadi sih, meski ceritanya berkutat di gumiho lagi, tetap saja minchin suka! Wkwkk
Pun, karena ini genrenya drama komedi romantis, tidak bikin aku jadi pemikir berat setelah nonton. Beda banget sama drama thriller, yang tiap habis nonton malah jadi kepikiran alur ceritanya.
Sebenarnya drama ini pun menarik karena mereka jadi menampilkan cerita gumiho yang dilahirkan jantan. Sebab, yang sering terjadi di dalam cerita-cerita, lebih mudah menggambarkan jika sosok gumiho adalah perempuan.
Sedalam apa pemikiran para rubah jantan itu?!
Diangkat dari Cerita Webtoon
Akhir-akhir ini, aku sering melihat drama yang diangkat dari Webtoon. Bahkan yang berbarengan dengan ini, So I Married to my Anti-fan juga diangkat dari Webtoon dan Novel
Rasanya memang lebih mudah mengangkat cerita yang sudah cukup populer di Webtoon.
Minimal, para penggemar cerita di Webtoonnya akan penasaran dengan jalan ceritanya jika dijadikan sebuah drama.
Pun, tidak sedikit drama yang ceritanya diremake total meski diambil dari cerita Webtoon. Sebut saja drama True Beauty yang bahkan sampai saat ini, Webtoonnya masih belum selesai juga.
Chingu yang sudah membaca Webtoonnya, kira-kira bagaimana ya tanggapannya sama dramanya. Apakah cukup puas? Atau pengen memaki-maki karena tidak sesuai yang diharapkan?!
Lanjut Episode 3 sampai Finish?
Kalau aku sih, bakalan lanjut sampai finish. Insya Allah. Nggak tahu kalau Mas Anang.
Meskipun alurnya ya alurnya gitu-gitu aja, mulai dari tinggal bersama, saling membutuhkan di saat saling terbiasa, lalu falling in love dll, tetap saja menyenangkan dan hangat untuk ditonton. HaHaHa.
Apalagi ya, baru episode 1 dan 2 aja, aku sudah selalu tertawa terbahak-bahak setiap menonton. Adaaa aja cerita konyol yang ditampilkan Lee Dam dan Woo Yeo.
Aku harap, chingu juga sependapat sama aku nih buat terus lanjut sampai finish! Biar kita bisa dugun-dugun bareng #eh
Penghuni kdramaland yang hobi makan, dandan, dan jalan-jalan. Masih suka curhat dan ngejurnal di https://www.ranirtyas.com dan sering ngebashing juga ngebucin di https://www.bulletsarasvati.com
Tinggalkan Balasan