Jang Ki Yong, Hyeri dan Prediksi Ending My Roommate is A Gumiho

Jang Ki Yong, Hyeri, dan Ending “My Roommate is A Gumiho”

Annyeonghaseyo Chingudeul!

Weekend telah tiba, waktunya untuk dengerin podcast drakorclass tiba lagi. Hari ini, kita masih akan melanjutkan membahas sebuah drama ongoing yang bergenre romantis, komedi dan fantasi: “My Roommate is A Gumiho”.

Dengerin obrolan soal Jang Ki Yong dan Hyeri, dan prediksi kisah Gumiho

Drama Korea punya banyak mahluk mitologi/ astral yang membuat cerita romantis berbalut fantasi menjadi sangat menarik. Salah satunya tokoh Gumiho merupakan primadona dari K-drama.

Sebut saja judul-judul K-Drama saat Gumiho menjadi tokoh utama dari inspirasi cerita: My Girlfriend is a Gumiho (2010)Gu Family Book (2013), Tale of the Nine Tailed(2020), dan sekarang My Roommate is A Gumiho(2021).

Dalam episode podcast kali ini, saya Rhin dan 3 classmates lain: Lendyagasshi, Nasvely dan Cho Rijo membahas seputar drama Korea yang diangkat dari salah satu webtoon terlaris, “My Roommate is A Gumiho”.

Baca kesan pertama dari drama “My Roommate is a Gumiho”

Siapa nih yang lagi ngikutin dramanya secara ongoing? Yuk simak obrolan kami mulai dari ngomongin pemeran utamanya, sedikit tentang second leadnya dan sampai ke prediksi ending loh.

Jang Ki Yong dan Hyeri dalam “My Roommate is A Gumiho”

Jang Ki Yong dan Hyeri, dua pemain utama dalam drama “My Roommate is A Gumiho”. Akting Hyeri yang sangat lekat dengan image Deok-sun yang dia perankan di Reply 88 sempat membuat berbagai komentar dari netizen. Tapi kami tentunya tidak sedang membahas gosip. Aktingnya ini justru yang membuat drakor ini terasa menarik dan menghibur.

Akting Jang Ki Yong yang menjadi Gumiho cerdas berumur 999 tahun juga tidak membuat dia terlihat jompo di mata pemirsa. Chemistry dari Jang Ki Yong dan Hyeri juga bisa membuat drama ini semakin uwu-uwu dan bikin ikut senyum-senyum sendiri. Belum lagi kalau sedang ditatap oleh Gumiho ganteng seperti Jang Ki Yong. Hyeri yang ditatap, penonton yang tersipu-sipu.

Hyeri memerankan tokoh Lee Dam, anak kuliah yang kurang memperhatikan penampilan, makan banyak dan tidak merasa perlu jaga image dengan sangat baik. Jang Ki Yong juga bisa memerankan tokoh Gumiho bernama Shin Woo-yeo, yang karena sudah terlalu lama hidup jadi tidak merasakan hidup ini jadi menarik lagi.

Setelah Shin Woo-yeo bertemu Lee Dam, keduanya mulai merasakan saling membutuhkan. Shin Woo-yeo jadi mau belajar menggunakan aplikasi chatting setelah sekian lama cuma bertahan dengan SMS saja. Lee Dam yang biasanya cuek dan tidak pernah memikirkan pria, jadi merasakan sensasi hati berdebar tak terkendali.

Namanya juga drama, apalagi genre romantis, komedi dan fantasi, pastinya sejauh ini sih ceritanya menghibur hati dan makin menarik untuk diikuti.

Prediksi Ending “My Roommate is A Gumiho”

Walau drama ini belum sampai setengahnya, kita sudah bisa merasakan akan ada aura melodrama alias kesedihan dalam drama yang ngakunya romcom fantasi ini.

Sepertinya tren drama romantis selalu ada kisah cinta bersegi. Pesona tokoh wanita yang walaupun terlihat urakan, bisa membuat semua tokoh pria matanya tertuju padanya.

Semoga saja kemiripan wajah Jang Ki Yong sebagai Gumiho dan Bae In Hyuk sebagai senior Lee Dam, tidak membuat penonton sampai terkena second lead syndrome. Walaupun, saya sendiri mulai merasa kasian dengan si senior ini.

Jang Ki Yong dan Bae In Hyuk, mirip ya!
Jang Ki Yong dan Bae In Hyuk, mirip ya!

Nah kalau Kang Ha Na si second lead wanita kira-kira apakah akan bikin kecemburuan juga terhadap tokoh utama? Sejauh ini sih belum, tapi semua masih mungkin terjadi.

Kekhawatiran dengan tren ending kisah romantis berakhir tragis juga tetap ada. Apalagi ada petunjuk kalau sebenarnya si Gumiho sudah tau bagaimana cara mengambil kelerengnya. Alasan sang gumiho tidak langsung melakukannya tentu karena ada rasa spesial yang mulai hadir di hati.

Klise? Ya namanya juga drama! Kalau ga drama ga seru.

Penutup

Ya udah deh, walau ceritanya mungkin akan melodrama, ataupun mungkin saja berakhir tak sebahagia harapan, kita ikuti saja terus drama Jang Ki Yong dan Hyeri ini setiap hari Rabu dan Kamis, sekitar jam 9 malam di IQIYI ya.


Comments

7 tanggapan untuk “Jang Ki Yong, Hyeri, dan Ending “My Roommate is A Gumiho””

  1. […] Ki Yong memang sedang sibuk. Selain main drakor My Roommate is a Gumiho, filmnya “Sweet and Sour” tayang sejak 4 Juni 2021 di Netflix. Terus kabarnya, tak lama […]

  2. […] Baca Juga : Jang Ki Yong, Hyeri, dan Ending My Roommate is A Gumiho […]

  3. […] Manis… Manis… Bahagia! Itulah kesan saya terhadap episode terakhir dari drama “My Roommate Is a Gumiho”. Jauh sebelum episode terakhir drama ini tayang, classmates Drakor Class pernah membahas prediksi endingnya di podcast dan menuliskannya dalam artikel berjudul Jang Ki Yong, Hyeri dan Ending “My Roommate Is a Gumiho”. […]

  4. […] 2021, kita dibuat terkiyoung-kiyoung dengan drakor My Roommate is Gumiho. Bahkan kita dibuat susah move on dengan akting Jang Ki Young di drakor We are Breaking Up. Tidak […]

  5. […] ya, di drama ini akan ada Bae In Hyuk yang mirip Jang Ki Yong juga loh, buat kamu yang masih ingat dengan sunbae yang ada di My Roommate is a Gumiho dan atau […]

  6. […] apa. Bae In Hyuk jadi mahasiswa lagi. Setelah jadi mahasiswa di At A Distance, Spring is Green dan My Roommate is A Gumiho, kali ini dia jadi mahasiswa yang merupakan pemimpin dari tim cheerleader alias pemandu sorak di […]

  7. […] utama di drama remaja dengan tema romantis komedi dan sedikit misteri. Setelah menjadi sad boy di My Roommate is A Gumiho, Why Her dan juga di drama remaja At a Distance, Spring is Green, saya agak penasaran apakah dia […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park