Annyeonghaseyo, chingudeul..
Tanggal 22 April 2022 lalu, “Shooting Stars”, drama yang dinanti-nanti penggemar genre romantic-comedy menayangkan episode perdananya.
Sudah tayang dua episode, saya pun ikut icip-icip menonton episode pertama dan kedua dari drama yang dibintangi oleh Lee Sung Kyung dan Kim Young Dae ini.
Baca tentang : 5 KDrama akan Tayang April 2022
Dua episode perdananya membuat saya tertarik untuk melanjutkan nonton episode-episode berikutnya. Nah, inilah kesan pertama saya terhadap drama Korea “Shooting Stars” :
Daftar Isi
Profil K-Drama “Shooting Stars”

Judul : Shooting Stars / Sh**ting Stars
Hangeul : 별똥별
Sutradara : Lee Soo Hyun
Penulis Naskah : Choi Young Woo
Ditayangkan di : tvN, Viu
Genre : Komedi Romantis
Pemain :
Lee Sung Kyung sebagai Oh Han Byeol
Kim Young Dae sebagai Gong Tae Sung
Yoon Jong Hun sebagai Kang Yoo Sung
Kim Yoon Hye sebagai Park Ho Young
Sojin sebagai Jo Ki Bbeum
Lee Jung Shin sebagai Do Soo Hyeok
Sinopsis K-Drama “Shooting Stars”
Bercerita mengenai Oh Han Byeol (Lee Sung Kyung) yang bekerja di Starforce Entertainment sebagai ketua divisi Public Relation. Dia terkenal cekatan dalam pekerjaannya dan sangat pintar berkomunikasi untuk memecahkan semua permasalahan terkait skandal artis-artis di bawah naungan Starforce Entertainment.
Pekerjaannya sangat menyita waktu hingga Oh Han Byeol pun tidak punya kesempatan untuk memikirkan kehidupan pribadinya, setiap ia sedang pergi ke acara kencan buta, ponselnya tidak berhenti berdering hingga ia harus meninggalkan teman kencannya untuk kembali bekerja.
Di tengah hiruk pikuk pekerjaannya, Oh Han Byeol harus menerima kembali kedatangan Gong Tae Sung (Kim Young Dae), seorang aktor paling dicintai se-Korea Selatan yang ternyata menyimpan dendam pribadi pada Oh Han Byeol selama 6 tahun.
Di kantor, Gong Tae Sung tidak memberikan kesempatan pada Oh Han Byeol untuk bekerja dengan tenang dan selalu mengganggunya tiap ada kesempatan.
Kesan Pertama Menonton K-Drama “Shooting Stars”
Setiap menonton drama Korea, kita pasti punya kesan tersendiri terdapat episode-episodenya. Biasanya yang paling berkesan adalah episode awal-awal dan tentu saja endingnya. Simak kesan pertama saya menonton dua episode pertama drama “Shooting Stars” berikut :
Tertarik dengan Kisah Dibalik Layar Dunia Entertainment
Di awal episode satu, penonton sudah dikenalkan dengan tokoh Oh Han Byeol yang super sibuk dengan pekerjaannya untuk mengurus artis-artis yang berada di bawah management Starforce Entertainment.
Ada pula Kang Yoo Sung (Yoon Jong Hun), ketua divisi manajemen yang selalu bekerja keras untuk meningkatkan citra artis-artis di agensi tersebut. Demikian pula dengan Park Ho Young (Kim Young Hye), manajer yang tak kenal lelah membantu para artis mendapatkan kontrak pekerjaan.

Di lain sisi, penonton ditunjukkan juga bagaimana kerja keras seorang reporter yang digambarkan dari karakter Jo Ki Bbeum (Sojin Girl’s Day). Ia kerap mendapat tekanan dari atasannya untuk selalu sanggup menuliskan artikel-artikel viral dan eksklusif.
Penggambaran di balik layar dunia entertainment juga dilengkapi dengan hadirnya tokoh Do Soo Hyeok (Jung Shin CNBLUE), penasihat hukum di Starforce Entertainment yang selalu membantu menangani permasalahan artis-artis agensi tersebut saat membutuhkan penanganan secara hukum.
cerita-cerita inilah yang membuat saya tertarik pada drama “Shooting Stars” di episode awal. Seperti biasa, drama Korea selalu menampilkan sisi menarik dari sebuah pekerjaan sehingga penonton ikut terbawa dan “paham” bagaimana kerja keras mereka menekuni apa yang menjadi pekerjaannya tersebut.
Jalan Cerita yang Cepat

Kesan kedua saya pada drama “Shooting Stars” adalah jalan ceritanya yang tidak bertele-tele. Pada episode awal penonton sudah diberikan clue tentang hubungan antara Oh Han Byeol dan Gong Tae Sung.
Lalu di ending episode kedua, penonton sudah dibuat gemas dengan tingkah laku Gong Tae Sung yang ternyata menunggu-nunggu Oh Han Byeol untuk menghubunginya selama ia di Afrika.
Sejauh ini, konflik yang ditunjukkan hanya sebatas konflik personal antara kedua tokoh utama. Entah di episode-episode berikutnya apakah akan ada konflik baru yang timbul di dalam agensi? Atau akan muncul vilain dan plot twist? Kita nantikan saja.
Lucu dan Menghibur
Kesan berikutnya, sebagai drama dengan genre romantic-comedy, drama “Shooting Stars” membawa hiburan dengan beberapa adegan yang cocok dengan selera humor saya. Nggak garing dan ringan untuk diikuti.

Saya juga tertarik untuk melanjutkan nonton drama ini salah satunya adalah karena kehadiran Lee Jung Shin. Sebagai penggemar CNBLUE, melihatnya cukup membuat saya melepas rindu melihat member CNBLUE di layar kaca. Hihi~
Baca juga : Drama Personil CNBLUE Sepanjang 2021
Berhubung masih dua episode, tidak banyak lagi yang bisa saya tuliskan. Sebelum lebih banyak memberikan bocoran soal drama “Shooting Stars” sebaiknya chingudeul tim on going mulai menonton drama ini.
Happy watching!
Full-time mom and wife, half-time writer. Menonton dan mereview drakor sebagai salah satu wujud me time dari rumah 😉
Tinggalkan Balasan