Review Variety Show 2021 Kang Daniel, Lee Taeyong, BoA, MNet : Street Woman Fighter

Street Woman Fighter : Pertarungan Antar Penari Profesional

Annyeong haseyo, chingudeul.

Penggemar musik Korea Selatan atau yang dikenal dengan Kpopers, aku rasa kudu banget nonton variety show terbaru yang disiarkan di VIU kali ini. Daya tariknya bisa aku bilang SEMPURNA. Ya, paduan antara musik dan tarian. Musik yang dimainkan pun bukan hanya musik Korea, tapi musik Internasional.

Dibandingkan acara ragam sejenis yang menampilkan kontes menari, Street Woman Fighter menampilkan sisi-sisi dark, kekuatan, persaingan, ambisius, mimpi dan penuh kreativitas dari sosok seorang penari. Pun yang mengikuti acara ini ada 8 grup penari yang masing-masing terdiri dari 5-8 dancer.

Aku sungguh terpesona dengan Street Woman Fighter yang tayang perdana pada tanggal 24 Agustus 2021 setiap hari Selasa 20.00 KST. Keseruan apa yang ditampilkan variety show ini?

Variety Show : Street Woman Fighter (2021)

Review Variety Show Taeyong NCT, BoA dan Kang Daniel :Street Woman Fighter

Profil Variety Show :

Judul Acara : Street Woman Fighter
(Seuteulis Umeon Paiteo / ์ŠคํŠธ๋ฆฟ ์šฐ๋จผ ํŒŒ์ดํ„ฐ)

Genres : Music, Dance, Competition
Tayang di VIU

Former Street Woman Fighter :

Kang Daniel (MC)
Kwon BoA (Juri Utama)
Lee Tae Yong (NCT, Juri)

Profil Former Street Woman Fighter :

Kang Daniel

Kang Daniel, MC Street Woman Fighter

Kang Daniel didapuk menjadi MC acara variety show Street Woman Fighter. Kemampuan menari dan menyanyi doi sudah gak perlu diragukan lagi. Kang Daniel adalah juara 1 dari acara variety show Produce 101 Season 2 dan ia menjadi salah satu member Wanna One. Namun sayangnya, Wanna One disband pada 31 December 2018.

Walau sudah tidak tergabung di boygroup manapun, Kang Daniel tetap melanjutkan karirnya di dunia Kpop dan akting. Kini, merambah Mcing.

Melihat betapa polosnya reaksi Kang Daniel saat menonton pertarungan di stage Street Woman Fighter, aku jadi ikut tersipu-sipu saat menonton. Hihii~

Kwon BoA

Juri utama acara variety show Street Woman Fighter tentu saja sang legend, BoA. Karirnya di dunia tarik suara hingga kini tidak pernah meredup. Kharismanya tetap dikagumi para anak muda zaman sekarang, sekalipun. Sst…akupun termasuk pengagum BoA loo.. Gak hanya penampilannya, tapi juga karakter dan sikapnya yang tidak pernah meremehkan orang lain.

Kini, karir BoA di bidang musik dan dancing sudah menginjak 20 tahun. BoA memang entertainer sejati.

Lee Tae Yong

Pertama kali tahu kalau Taeyong akan jadi juri di ajang pemilihan dance Kpop terbaik di Korea ini, aku langsung excited! Taeyong salah satu center dan rapper NCT 127 dan NCT U juga leader kesayangan yang baik hati juga memiliki bakat dancing yang luar biasa.

Kalau di Suju ada Eunhyuk, SHINee ada Taemin, EXO ada KAI, nah… NCT ada Taeyong niih..yang jadi ace kalau soal dance. Doi paling suka dengan gaya wacking, meski style dance lainnya pun, BISA.

Pokoknya kalau Taeyong uda solo-dance, dijamin semua temen-temen NCT gak ada yang gak melongo. Saking kerennya Abang TY ini.

Former Dancer yang terpilih Street Woman Fighter : YGX: 5 members

YGX : 5 members
LACHICA : 5 members
WANT : 5 members
WAYB : 5 members
Coca N Butter : 5 members
PROWDMON : 7 members
HolyBang : 8 members
HOOK : 7 members

Peserta grup dancer di Street Woman Fighter (2021)
Judge, MC dan Leader Street Woman Fighter

Eps 1-2 : No Respect menunjuk Kuda Hitam

Sebelum acara dimulai, para peserta diberi ruangan masing-masing untuk mengatur strategi dalam bertarung di Street Woman Fighter. Dari mulai memilih anggota kelompok lain yang dianggap lemah dan menunjuk kelompok mana saja yang ada kemungkinan menjadi peringkat pertama sampai terakhir.

Setelah diumumkan, member yang terpilih menjadi anggota terlemah akan diberi stiker bertuliskan “NO RESPECT”. Dengan begitu semua member kelompok lain akan mudah menentukan siapa lawan mereka nanti.

Battle dance ini hanya dilakukan 2 orang dari kelompok dance yang berbeda. Masing-masing pertarungan sengit akan diberi waktu 40 detik untuk menunjukkan kemampuannya, lalu juri berhak menilai.

Penilaian juri tidak dapat diganggu gugat plus juri punya hak untuk meminta pertandingan ulang, kalau tarian mereka sangat seru dan juri sulit memutuskan. Ditutup dengan kalimat dari Kang Daniel “Card Open”, maka hasil juri akan keluar dan terlihat grup mana nantinya yang sering mendapat stiker kalah dan menang.

Eps 2-3 : Menari Kelompok

Di babak pertama, grup YGX memimpin di peringkat pertama, sedangkan HOOK menjadi peringkat paling bawah. Maka, di episode selanjutnya, bukan perang antar kelompok lagi. Namun memilih para member untuk saling bergabung dalam 1 kelompok dan menari bersama.

Dan seperti yang Kpopers ketahui, dalam 1 kelompok, pasti ada 1 center dan 7 member lainnya merupakan penari latar. Siapakah yang menjadi center dari masing-masing pertarungan antar grup?

Grup Leader Street Woman Fighter

Tentu gak ada yang mau doonk.. Karena FYI, semua dancer yang mengikuti acara ini adalah yang terbaik di Korea. Mereka memiliki profesi sebagai penari profesional, atlet, koreografer tetap dari beberapa girlgroup dan penyanyi solo di Korea juga ada 1 idol yang selalu menjadi center di grupnya, Lee Chae Yeon dari I*ZONE.

Wah…sungguhan merinding melihat mereka berada di battle floor Street Woman Fighter.

Mengapa Street Woman Fighter Ini Layak Untuk Ditonton?

Perjuangan

Bagi para Kpopers, tentu sangat paham sekali makna perjuangan dari member boygroup ataupun girlgroup kesayangan. Untuk audisi di sebuah agensi besar dan ternama, mereka harus mengalahkan 100.000 : 1. Setelah terpilih, mereka harus mengikuti serangkaian trainee agar bisa menjadi idol yang layak tampil sempurna di televisi.

Ya menari, menyanyi, dan modal kepercayaan diri di hadapan orang banyak.

((Teringat drama Imitation pasti ya…))

Sama, ketika berada di dunia menari, semua member membutuhkan perjuangan dan idealisme serta style menarinya masing-masing. Meski lagunya sama, gerakan yang dihasilkan bisa berbeda-beda. MENARIK SEKALI. Dan mereka gak mau kalah sampai titik darah penghabisan.

Berbicara Menggunakan Gerakan

Yuhuuu~
Aku suka sekali dan mendadak jadi bersemangat menonton acara variety show Street Woman Fighter. Karena para dancer pro di sini berkata-kata menggunakan gerakan. Tentu yang namanya battle ada yang sopan, ada yang provokatif sampai ada yang merendahkan lawan.

Sah-sah aja di sini.
Karena judulnya Street Woman Fighter. Penari jalanan yang bebas.

Dramatisasi

Ya, namanya variety show dengan script yaa.. Meski ini temanya dance dan music, tetap aja ada drama yang mewarnai. Entah memang di dramatisasi begitu ((seperti kalau nonton Master Chef Indonesia)) atau memang begitulah keadaannya.

Yang pasti, penonton turut berdesir saat lawannya adalah memang “lawan” di dunia nyata. Atau yang lebih ekstrem, murid yang menantang guru narinya sendiri, karena saat menjadi murid sang dancer, ia kerap diremehkan dan dikucilkan.

Seru!

Kontroversi

Kontroversi yang mewarnai acara variety show yang disiarkan MNet ini memang mengundang banyak haters, pada akhirnya. Karena pada eps. 3,s alah satu pembuka lagunya memakai suara adzan. Dan MNet bukan pertama kali melakukan kesalahan seperti ini.

Setelahnya mereda, karena MNet meminta maaf secara tertulis di akun IGnya.

Harapanku, semoga MNet tidak mengulangi kesalahan yang sama lagi. KZL juga dengernya. Alasan MNet kemarin adalah mereka menggunakan lagu yang sudah ada di list lisensi lagu yang boleh ditayangkan. Sungguh kerjaan banget mengotori acara yang menurutku sudah OKE kemasannya.

Itu tadi ulasan variety show terbaru 2021 yang sedang airing di VIU dan aku suka banget. Sebagai jeda ketika menonton drama Korea yang temanya berat, macam drama High Class atau LOST.

Suka variety show juga?
Tetap pantengin blog drakorclass yaa.. Kami akan selalu menyajikan info terkini mengenai Korea Selatan. Seputar drama dan literasi terutama. Jangan lupa untuk ikutan Ulasan Kdrama True Beauty juga kerjasama Drakorclass, KCCI dan podcast Ngedrakor.

Layaknya para perserta di Street Woman Fighter, yuk…kita berjuang!
Semoga berhasil.

ํ™”์ดํŒ…!


Posted

in

, ,

Comments

4 tanggapan untuk “Street Woman Fighter : Pertarungan Antar Penari Profesional”

  1. Avatar rhin

    Aku jadi ingat drakor Imitation. Itu drama pun menunjukkan perjuangan para trainee untuk debut dan tentunya dibumbui komen netizen dan juga bagaimana hidupnya sangat diatur oleh agensi. Susah jadi terkenal dan kesalahan sedikit saja bisa bikin depresi juga. Sebelumnya aku pikir ini tuh acara berantem loh kayak WWF ternyata adu dance toh, hehhee..

    1. Avatar lendyagassi

      Ya Allah,
      Sampe lupa mau kasih link ke Imitation.

      Auto tambahin link.

  2. […] kalau BoA masih aktif menjadi juri di ajang pencarian bakat menyanyi dan menari, salah satunya Street Woman Fighter yang tayang di […]

  3. […] berkarir di dunia musik, Kang Daniel melebarkan sayapnya dengan menjadi pembawa acara variety show Street Woman Fighter (2021) dan Street Dance Girls Fighter (2021). Bahkan Kang Daniel menunjukkan keahlian aktingnya […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park