Poster A Nightlife Venture

Review Film By Quantum Physics: A Nightlife Venture (2019)

“Menurut fisika kuantum, pikiran menciptakan realita”

(Lee Chan woo)

Halo sahabat Drakor Class. Akhir tahun 2020 sudah ada di depan mata. Untuk menemani liburan akhir tahun, sahabat bisa mencoba untuk menonton film yang satu ini. Film ini diperankan oleh aktris yang bermain dalam drama Its Okay Not to Be Okay. Siapa nih yang menjadikan drama IOTNB sebagai drama favoritnya di tahun 2020? Untuk mengobati kerinduan kalian terhadap pemeran utamanya, sahabat dapat mencoba untuk menonton karya-karya mereka lainnya. Di movie review sebelumnya, Drakor Class sudah membahas film Real yang diperankan oleh Kim Soo Hyun. Kini saatnya membahas salah satu film yang diperankan oleh Seo Ye Ji.

Review By Quantum Physics Movie
Pembukaan Film By Quantum Physics (Sumber gambar: koreajoongangdaily)

Film yang akan dibahas kali ini adalah By Quantum Physic: A Nightlife Venture (2019). Dengan perannya di film ini, Seo Ye Ji berhasil mendapatkan penghargaan Popular Star Award dari Buil Film Awards yang diselenggarakan pada tanggal 22 Oktober 2020. Penasaran bagaimana filmnya? Yuk kita bahas lebih lanjut.

Seo Ye Ji berfoto dengan piala Popular Star Awards dari Buil Film Awards 2020
Seo Ye Ji berfoto dengan piala Popular Star Awards dari Buil Film Awards 2020
Sumber: goldmedalist_official instagram

Filmografi

Judul: By Quantum Physics: A Nightlife Venture
(์–‘์ž๋ฌผ๋ฆฌํ•™/ Yangjamoolrihak)
Genre: Crime, Action, Comedy
Director/Writer: Lee Seong Tae
Perusahaan Produksi: MCMC
Distributor: Merry Christmas Entertainment
Rilis: 25 September 2019
Durasi : 120 menit

Pemeran Utama:
โ€“ Park Hae Soo sebagai Lee Chan Woo, Pemilik klub malam MCMC
โ€“ Seo Ye Ji sebagai Sung Eun Yong, Manager klub malam
โ€“ Kim Sang Ho sebagai Park Ki Hun, Polisi dari Divisi Intelejen Kriminal

Pemeran Pembantu:
– Kim Eung Soo sebagai Jung Kap Taek, Pebisnis korupsi (Gangster)
โ€“ Byun Hee Bong sebagai Baek Young Kam, Pebisinis & Politikus Korupsi
– Lee Chang Hoon sebagai Yang Yoon Sik, Jaksa
– Park Sung Yeon sebagai Asisten Jaksa Yang
– Lim Chul Soo sebagai Kim Sang Soo, Kepala Pramusaji MCMC
– Park Kwang Sun sebagai Fractal, Rapper pecandu narkoba
– Kim Young Sae sebagai Choi Ji Hoon, Pimpinan perusahaan ST
– Son Jong Hak sebagai Director Kim, Jurnalis
– Hyun Bong Sik sebagai Kim Kwan Chul, Pemilik klub malam
– Choi Tae Joon sebagai Kim Jung Min, anak Baek Young Kam
– Yoo Jung Ho sebagai Detektif yang menangkap Choi Ji Hoon
– Kim Won Sik sebagai Pimpinan Min dari Divisi Intelejen Kriminal
– Ji Chan sebagai detektif Divisi Intelejen Kriminal
– Joo Suk Tae sebagai Kepala Departemen Moon
– Park Kwang Jae sebagai Pengawal Baek Young Kam
– Kim Joo Ryung sebagai Penanam modal
– Park Sung Yeon sebagai Asisten juru tulis
– Kim Jung Woo sebagai Jaksa penuntut Choi

Rating: 7,5 (dari skala 1-10)

Poster By Quantum Physics: A Nightlife Venture
Poster By Quantum Physics: A Nightlife Venture
Sumber: koreanfilm.or.kr

Trailer

Untuk sahabat Drakor Class yang menyukai genre crime (kejahatan), jangan sampai melewatkan film ini. Film By Quantum Physics: A Nightlife Venture mengangkat cerita tentang kehidupan dunia malam yang dihubungkan dengan kasus narkoba hingga dunia politik dan pemerintahan. Bagaimana sih kehidupan malam di Korea Selatan? Melalui film ini sahabat Drakor Class akan mendapatkan gambarannya. Yuk, kita intip dulu trailer dari film ini.

Trailer Film By Quantum Physics: A Nightlife Venture
English Subtitle by Eon Talk

Ketika trailer film ini dirilis, film ini langsung menjadi buah bibir netizen di Korea. Bagaimana tidak, beberapa adegan yang muncul dalam film terasa familiar sebagai klub malam Burning Sun. Tentu sahabat Drakor Class pernah mendengar tentang kasus Burning Sun, bukan? Kasus Burning Sun merupakan salah satu skandal terbesar yang menyerang industri K-pop di tahun 2019. Kasus tersebut merupakan kasus entertainment dan skandal seks yang melibatkan beberapa selebritis (idola kpop) dan juga polisi. Bahkan ketika kasus tersebut diselidiki lebih jauh, ternyata kasus tersebut melibatkan skandal narkoba, protistusi, korupsi polisi hingga penggelapan pajak.

'Mansour Set' dalam film By Quantum Physics: A Nightlife Venture
‘Mansour Set’ dalam film By Quantum Physics: A Nightlife Venture
Sumber: dailynaver

Klub malam Burning Sun memiliki ciri khas dari paket menu minuman yang ditawarkan bagi para penggunjungnya. Paket menu premium ini terdiri dari tiga tingkatan. Menu yang pertama adalah ‘Heaven Set’, paket minuman yang berharga 10 juta won (sekitar 126 juta rupiah). Kemudian paket menu kedua adalah ‘Continent Set’ yang menyediakan tiga pilihan sub menu minuman yang dapat dipilih sesuai keinginan penggunjung. Paket ini dibandrol dengan harga 50 juta won (sekitar 634 juta rupiah). Kemudian menu terakhir yang paling mahal dan mewah adalah ‘Mansour Set’ yang menyediakan berbagai macam minuman dengan harga 100 juta won (sekitar 1,26 miliar rupiah). Paket minuman ‘Mansour Set’ ini lah yang muncul dalam adegan film By Quantum Physics.

Netizen Korea yang pernah mengunjungi Burning Sun tentu mengetahui akan ciri khas paket minuman ini. Mereka pun mengenali suasana klub malam dengan adanya interior matahari yang menjadi ciri khas Burning Sun. Netizen pun bertanya-tanya, apakah film ini merupakan gambaran dari kasus Burning Sun milik salah satu idol (Bigbang Seungri) itu?

Dalam acara pembukaan, tim produksi film menyatakan bahwa mereka memang mengambil beberapa adegan film di klub malam Burning Sun. Akan tetapi pengambilan gambar disana dilakukan jauh sebelum kasus Burning Sun muncul. Pengambilan adegan dalam film ini pun, tidak hanya dilakukan di Burning Sun. Melainkan juga menggunakan beberapa klub malam lainnya.

Ketika kasus Burning Sun muncul, tim produksi pun kaget karena kemiripan kasus dengan cerita yang diangkat dalam film ini. Namun tim produksi menyatakan bahwa naskah untuk film ini dibuat di tahun 2016. Ketika kasus Burning Sun pecah, film ini sedang masuk dalam proses pengeditan. Tetapi tim produksi memang tak memungkiri bahwa memang ada kemiripan akan cerita yang diangkat di film dengan kasus asli Burning Sun yang ramai dibicarakan. Nah, bagaimana? Makin penasaran dengan cerita filmnya?

Sinopsis

Film ini bercerita tentang seorang pemilik klub malam yaitu Lee Chan Woo (Park Hae Soo) yang akan membuka sebuah klub malam baru. Ia membangun klub malam tersebut dengan suntikan dana yang diperolehnya dari seorang gangster Jung Kap Taek. Lee Chan Woo sangat menyukai fisika kuantum, hal tersebut sangat nampak dari perkataan dan tingkah lakunya. Ia pun mengganggap bisnis malam yang dilakoninya sebagai sebuah sains.

Untuk memulai bisnis barunya ia pun merekrut Sung Eun Yong (Seo Ye Ji) untuk bergabung menjadi manager klub malam. Sung Eun Yong sendiri merupakan seorang figur perempuan yang terkenal handal dalam mengelola klub malam. Ia terpaksa bekerja di dunia malam untuk membayar hutang-hutang ayahnya, apalagi setelah ayahnya meninggal. Awalnya Sung Eun Yong tidak tertarik untuk bergabung dengan klub malam yang akan dibuka oleh Lee Chan Woo. Sampai akhirnya ia berubah pikiran, setelah Lee Chan Woo menyebut sebuah nama, seseorang yang menjadi targetnya. Sung Eun Yong pun akhirnya bergabung dengan klub malam Lee Chan Woo, ia memiliki misi tersembunyi bagi dirinya sendiri.

Dalam membangun bisnisnya, Lee Chan Woo ditemani oleh sahabat baiknya Kim Sang Soo yang berperan menjadi kepala pramusaji di klub malamnya. Ia pun didukung oleh seorang polisi Park Ki Hun (Kim Sang Soo) yang sudah mengingatkannya agar berhati-hati jika menerima suntikan dana dari seorang gangster. Selama ini Lee Chan Woo sering menjadi pemberi informasi tentang kehidupan dunia malam kepada Park Ki Hun. Dengan informasi tersebut sudah banyak kasus kejahatan yang berhasil terungkap.

Konflik pun dimulai ketika Lee Chan Woo memberikan informasi kepada Park Ki Hun tentang seorang rapper yang mengkonsumsi narkoba. Ketika rapper tersebut ditangkap oleh polisi, ia memberikan informasi bahwa anak dari Baek Young Kam (Pebisnis dan Politisi) pun seorang pecandu narkoba. Park Ki Hun pun akhirnya melepaskan Rapper tersebut untuk menangkap target yang lebih besar. Ia ingin menjatuhkan Baek Young Nam yang juga memiliki kekuatan besar di pemerintahan. Awalnya Lee Chan Woo tidak setuju, ia tidak ingin terlibat dalam kasus yang berbahaya. Ia tidak ingin bisnis yang baru dirintisnya hancur. Akan tetapi tekanan dari gangster Jung Kap Taek yang memberinya dana, tidak bisa ia tolak. Jung Kap Taek sendiri tergiur dengan imingan menjadi penguasa yang tak tertandingi setelah Baek Young Kam berhasil ditangkap.

Sayangnya rencana yang mereka susun tidak berjalan mulus, karena ternyata ada pihak lain yang juga menjadikan Baek Young Kam sebagai targetnya. Ia adalah Yang Yoon Sik, seorang jaksa yang ingin melindungi Baek Young Kam agar ia memiliki posisi aman dan nyaman di pemerintahan. Konflik pun semakin memanas dengan bergabungnya banyak pihak yang memiliki kepentingan masing-masing. Bagaimana dengan nasib bisnis Lee Chan Woo yang baru ia rintis? Lalu dipihak manakah Sun Eun Yong? Ia membantu Lee Chan Woo atau justru menjadi musuh? Sahabat Drakor Class dapat menemukan jawabannya dengan menonton film ini sampai akhir.

Poster By Quantum Physics: A Nightlife Venture
Poster By Quantum Physics: A Nightlife Venture
Sumber: Hancinema.net

Kelebihan Film By Quantum Physics

Film yang mengangkat tema tentang kehidupan malam dan narkoba di Korea sudah cukup banyak. Akan tetapi, ‘fisika kuantum’ yang menjadi judul dari film ini memberikan sentuhan tersendiri yang menjadikannya unik dibandingkan film lainnya. Meskipun judul film ini terkesan berat, tapi sahabat drakorclass tidak perlu khawatir. Karena menikmati film ini tidak sesusah menjawab soal fisika. Alur cerita film ini mudah untuk diikuti. Sahabat drakorclass akan menemukan kejadian-kejadian tak terduga yang terjadi selama film berlangsung yang akan membuat kita penasaran bagaimana kelanjutan ceritanya. Apalagi cerita dalam film ini mirip dengan kasus Burning Sun yang terjadi di dunia nyata.

Meskipun film ini bergenre crime (kejahatan), tetapi film ini tidak terlalu berat dan gelap. Film ini sangat menghibur karena disisipi adegan komedi ditengah adegan serius. Akting dari Park Hae Soo sangat bagus dalam memerankan tokoh Lee Chan Woo. Begitu juga akting dari Seo Yeo Ji, yang menampilkan kesan misterius dari karakter yang diperankannya.

Dalam pembukaan film ini, para pemain mengatakan bahwa adegan-adegan aksi yang terjadi pada film ini pun dilakukan sendiri oleh mereka termasuk Seo Ye Ji. Mereka melakukannya sendiri tanpa menggunakan pemeran pengganti. Semua pemain dalam film ini menampilkan akting yang terbaik.

Film ini pun tak lupa memberikan sentuhan romantis yang tersirat dari hubungan karakter Park Hae Soo dan Seo Ye Ji. Porsi hubungan cinta disini sangat pas dengan cerita film dan tidak terkesan dipaksakan. Justru romansa cinta disini menjadi bumbu dan warna yang memperindah film.

Park Hae Soo dan Seo Ye Ji dalam salah satu adegan di film By Quantum Physics
Park Hae Soo dan Seo Ye Ji dalam salah satu adegan di film By Quantum Physics
Sumber gambar: Hancinema.net

Kekurangan Film By Quantum Physics

Fokus cerita pada film ini tentu saja ada pada pemeran utamanya. Akan tetapi seiring cerita berjalan akan banyak pemeran pembantu yang muncul. Kemunculan tokoh-tokoh ini cukup membingungkan penonton untuk mengingat nama karakter dan perannya dalam cerita. Karena beberapa pemeran pembantu pun memiliki pengaruh yang penting dalam jalannya cerita. Rasanya satu kali menonton tidak cukup untuk mengenali peran serta semua karakter yang muncul di dalam film ini. Tapi secara keseluruhan, penonton masih tetap dapat mengikuti jalannya cerita dari film ini.

Pelajaran Dari Film By Quantum Physics

“Berdasarkan kuantum fisika, semua hal yang ada di kehidupan memiliki energinya sendiri. Jika orang yang memiliki panjang gelombang sama saling bekerja sama, maka lapangan energi yang besar akan terbentuk. Sinergi efek!”

(Lee Chan Woo)

Kutipan diatas adalah salah satu bukti bahwa tokoh Lee Chan Woo sangat menyukai fisika kuantum. Ia tidak hanya mempelajarinya namun juga menerapkan teorinya dalam kehidupannya sehari-hari. Hal itu tergambar dari perkataan dan perbuatannya sepanjang film. Karakter Lee Chan Woo dalam film ini digambarkan dengan sangat menarik. Meskipun ia bekerja di dunia malam yang terkesan penuh dengan kejahatan. Namun ia tetap menyukai kebenaran. Ia pun berprinsip untuk menjalankan bisnis hiburan malamnya tanpa melakukan hal-hal yang melanggar hukum.

Kita bisa menemukan berbagai macam pelajaran dari karakter Lee Chan Woo. Ia sangat berpengalaman di dunia malam. Ia tahu bagaimana menempatkan dirinya dihadapan tamu klub malam. Sekalipun ia direndahkan, ia tetap melayani tamu dengan baik. Namun ia tidak begitu saja menerima semua perlakuan buruk dari tamunya. Dibelakang layar, ia membalas perlakuan tersebut dengan cara yang elegan.

Lee Chan Woo bekerja keras dari bawah untuk merintis karirnya di dunia malam. Untuk menutupi latar belakang pendidikannya yang rendah, Lee Chan Woo rajin membaca buku. Maka tak heran, ia pun sering mengucapkan kutipan-kutipan bermakna. Setelah ia berada diatas karir dan membuat klub malamnya sendiri, ia pun tidak lupa dengan teman-teman yang sering membantunya. Bahkan dalam cerita, kita dapat mengetahui bahwa Lee Chan Woo sangat setia kepada kawannya. Ia berusaha sekuat tenaga untuk melindungi temannya. Ia pun pantang menyerah, ia berusaha dengan keras untuk mewujudkan mimpinya memiliki klub malam sendiri. Bahkan ketika klub malam miliknya terancam hilang, ia sangat berjuang untuk mempertahankannya.

Dua orang sahabat yang berusaha melarikan diri
Dua orang sahabat yang berusaha melarikan diri
Sumber gambar: Hancinema.net

MCMC adalah nama klub malam yang didirikan oleh Lee Chan Woo, nama ini memiliki arti ‘money come, money come’. Nama ini sangat sesuai dengan diri Lee Chan Woo yang menyukai fisika kuantum. Karena berdasarkan fisika kuantum, pikiran akan menciptakan realita. Bagi Lee Chan Woo hal ini ibaratnya mantra yang harus sering diucapkan. Jika ia memiliki suatu keinginan, maka ia tidak hanya memikirkannya tapi juga mengucapkannya. Karena ia yakin, apa yang dipikirkannya akan menjadi kenyataan. Hal tersebut pun terbukti dengan jalannya cerita dalam film ini. Sahabat drakorclass dapat menemukan sendiri adegan mana yang menunjukkan terbuktinya teori ini dengan menonton filmnya sampai akhir.

Film ini sangat tepat menemani liburan sahabat Drakor Class untuk menutup tahun 2020. Dengan film ini, kita dapat mengambil hikmah agar selalu berpikiran positif. Karena kekuatan pikiran kita akan berpengaruh pada realita kehidupan. Untuk menyambut tahun baru, maka sudah saatnya kita menyusun rencana-rencana positif agar tahun 2021 banyak hal baik yang akan terjadi pada diri kita. Selamat menonton.


Comments

2 tanggapan untuk “Review Film By Quantum Physics: A Nightlife Venture (2019)”

  1. Avatar Cho Rijo

    Park hae soo emang selalu penuh totalitas kalau akting laga โค๏ธ Filmnya bisa ditonton di mana, teh?

  2. […] Sinema dan Literasi Koreaโ€, dengan menghadirkan tiga teman sekelas Drakor Class, yaitu Nasvely, Rosy, dan Gita MomCha, dengan host Cho […]

Tinggalkan Balasan ke Cho Rijo Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park