Ashfall Poster

ASHFALL (2019): Misi Heroik Penyelamatan Semenanjung Korea

Saat Nuklir Harus Diledakkan Demi Keselamatan Semenanjung Korea, Akankan Mereka Semua Berhasil Selamat?

Apa yang bisa dilakukan untuk menghentikan letusan gunung Baekdu yang dampak lelehan laharnya akan meluluhlantakkan kota-kota di sepanjang semenanjung Korea, bukan hanya Korea Utara tetapi juga Korea Selatan?

Poster Ashfall
KMovie Ashfall

Bagaimana jika demi menghentikannya sepasukan tentara Korea Selatan harus mengendap-endap ke perbatasan Korea Utara dan Tiongkok untuk meledakkan nuklir tepat di jantung gunung Baekdu?

Kira-kira begitulah keseruan film Ashfall ini mengalir menjadi sebuah cerita segar yang membuat mata penonton melek terus-menerus karena dibuat dag-dig-dug berdebar-debar di sepanjang film.

Profil Film

Judul Film : Ashfall

Tahun Rilis : 2019

Sutradara : Lee Hae-Jun, Kim Byung-Seo

Pemain : Ha Jung-Woo, Lee Byung-Hyun, Ma Dong-Seok, Bae Suzy, Jeon Hye-Jin

Sinopsis

Tayang Januari di Indonesia, 5 Fakta Menarik Film Korea 'Ashfall'

Film Ashfall bercerita tentang perjuangan sekelompok tentara Korea Selatan yang dipimpin oleh kapten Jo In-Chang (diperankan oleh Ha Jung-Woo) untuk meledakkan nuklir untuk menghentikan letusan gunung Baekdu.

Ide gila ini dipeopori oleh Robert Kang (diperankan oleh Ma Dong-Seok), seorang profesor yang dimintai pendapatnya oleh sekretaris kabinet Korea Selatan, Jeon Yoo-Kyung (diperankan oleh Jeon Hye-Jin) .

Nuklir ini tidak dapat diperoleh di Korea Selatan melainkan harus diambil di sebuah lokasi di Korea Utara. Untuk itulah dibutuhkan peran mata-mata bernama Ri Jeon Pyeong (diperankan oleh Lee Byung-Hyun). 

Kelebihan Fim

Film Ashfall ini memiliki kualitas akting dan sinematografi yang mumpuni. Efek CGI yang digunakan mampu membuat penonton terkesima. Maklum saja hampir setiap bagian dari film ini membutuhkan efek CGI karena terkait dampak kerusakan akibat letusan awal gunung Baekdu di mana jalan-jalan dan gedung-gedung rubuh satu demi satu.

Film Ashfall ini juga mampu menangkap hubungan antar negara yang rumit di antara Korea Selatan dan Korea Utara. Hal ini diperparah oleh fakta bahwa nuklir yang mampu menghentikan ledakan gunung Baekdu hanya ada di Korea Utara. Semakin diperparah bahwa lokasi ledakan nuklir haruslah di perbatasan Tiongkok dan Korea Utara.

Kunci awal untuk mendapatkan nuklir di Korea Utara sukses membuat hati berdebar tidak karuan, apalagi saat dalam proses mendapatkan hulu ledak nuklir tersebut, letusan selanjutnya gunung Baekdu terjadi lebih awal.

So intense!

Secara keseluruhan film Ashfall ini sangat baik dalam hal plot cerita, akting, dan efek CGI. Pernah kan menonton film yang efek CGI-nya terasa sangat โ€˜duh, nggak banget deh!โ€™. Untungnya film Ashfall tidak seperti itu. Efek CGI dalam film ini membantu jalan cerita film secara keseluruhan.

Kelemahan Film

Hmm, ada yang mau menebak kalau saya mau mengatakan bahwa akting Bae Suzy adalah kelemahan film ini? Syukurlah kalau tidak karena memang akting Bae Suzy tidak buruk di fim Ashfall ini.

Namun ada satu kejanggalan yang sangat mengganggu saya yaitu saat adegan Bae Suzy selamat dari terjangan tsunami padahal dia terjebak di dalam mobil yang kuncinya rusak. Well, mungkin saja itu keajaiban dan sah-sah saja berpikir seperti itu.

Tetapi mungkin akan lebih wow kalau diceritakan tokoh yang diperankan Bae Suzy ini berhasil membuka pintu mobilnya meskipun tetap hanyut diterjang oleh tsunami tadi. Sungguh deh, itu sangat mengganggu sekali. Fakta bahwa tokoh Bae Suzy hamil besar dan bisa elamat dari terjangan tsunami padahal dia terkunci di dalam mobilnya sungguh sangat mengganggu saya sekali. 

Padahal akting Bae Suzy sendiri baik lho di film ini. Saya cukup suka aktingnya sebagai seorang perempuan hamil tua yang cemas akan keselamatan suaminya lalu menangis sesenggukan di bus menuju Pelabuhan Incheon. 

Wah, apakah saya terlalu banyak membocorkan spoiler?

Kalau begitu saya sudahi review film Ashfall ini sampai di sini saja ya.

Secara garis besar film Ashfall ini sangat menarik untuk yang menyukai film intens semacam Armageddon-nya Bruce Willis itu, sungguh deh film ini sangat-sangat seru mulai dari detik pertama hingga detik terakhir.

Selamat menonton, semuanya!


Comments

2 tanggapan untuk “ASHFALL (2019): Misi Heroik Penyelamatan Semenanjung Korea”

  1. […] pernah nonton K-Movie Ashfall, tapi film tersebut mengusung topik yang berbeda meskipun sama-sama berlatar belakang gunung. […]

  2. […] from Evil” (2020) yang dibintangi oleh Lee Jung Jae, dan dua film oleh Lee Byung Hyun yaitu “Ashfall” (2019) dan “Master” (2016). Mereka yang berminat menonton wajib mendaftarkan diri terlebih […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park