drama not others

Ada Pesan Apa Di Drakor Not Others?

Memangnya ada cerita apa sih di drama Korea Not Others? Kenapa beberapa penonton merasa agak geregetan dengan ending-nya? Lalu apakah tayangan drakor ini recommended?

Ternyata ada pesan-pesan yang terselip dalam drakor Not Others. Sesuatu yang bisa membuat penonton diam-diam ingin mengocehkannya secara panjang lebar, karena โ€ฆ.

cerita ibu anak di drakor not other

Profil Drakor Not Others yang Tayang di 2023

Judul : Not Others (Namnam/ ๋‚จ๋‚จ)

Sutradara : Lee Min Woo

Penulis : Min Sun Ae

Penulis di Webtoon : Jung Young Rong

Genre : Drama, Comedy, Mystery, Romance

Network : TVING, VIKI, VIU

Episode : 12

Pemain Utama dan Latar Karakter Di Drama Not Others

Jeon Hye Jin sebagai Kim Eun Mi

cerita drakor mot others

Diadaptasi dari webtoon berjudul Namnam, seperti drakor lainnya yang merupakan serial adaptasi semisal So I Married The Anti Fan, seringnya menghadirkan karakter tokoh unik yang bisa jadi ada juga di kehidupan nyata masyarakat Korea Selatan sana.

Sosok ibu tunggal yang di masa belia ketika menyadari kalau dirinya hamil, memilih untuk mempertahankan kehamilannya. Padahal di kala itu, ia sendiri masih berstatus sebagai pelajar sekolah menengah. Selain itu pula, ia pun bukan berasal dari keluarga yang bisa dibilang utuh.

Bisa jadi Kim Eun Mi muda memilih jalan terjal di masa depannya karena alasan personal atas kelam dan gulitanya hidup sebagai remaja โ€˜tanpa keluargaโ€™. Ayahnya yang pemabuk dan ibunya yang kabur entah kemana membuat hidupnya tersiksa. Wajar jika Kim Eun Mi kelewatan bergaulnya dan jadi gadis yang termasuk โ€˜anak nakalโ€™.

Entah apa yang seketika saja muncul dalam benak Kim Eun Mi muda ketika tahu dirinya berbadan dua. Mungkinkah sebab ia ingin mengobati luka batinnya semasa belia dengan membesarkan seorang anak?

Padahal ia nggak bisa bersama dengan sang oppa yang merupakan ayah dari bayi dalam kandungannya, bahkan memberitahunya pun sulit sekali sebab ia dan sang oppa dipisah paksa. Kedua orangtua sang oppa merasa keberadaan Kim Eun Mi bisa merusak masa depan anak lelaki mereka.

Beruntung, Kim Eun Mi muda punya teman yang kemudian berubah status sebagai โ€˜saudariโ€™ buatnya. Si teman โ€“ Kim Mi Jung yang diperankan oleh aktris senior Kim Hye Eun โ€“ mau menerimanya, menampung, merangkul, bahkan ketika sang bayi lahir pun Kim Eun Mi mendapat dukungan untuk membesarkan anaknya. Ibunda dari Kim Mi Jung yang juga seorang ibu tunggal pun ikut turun tangan.

Oleh karena atar kisah inilah yang menjadikan Kim Eun Mi bertahun kemudian setelah anaknya berusia 29 tahun, hidup mandiri dan berkecukupan. Ia membesarkan putrinya dengan penuh sayang hingga Kim Jin Hee kemudian jadi seorang polisi muda yang berpangkat menengah, mapan, dan berkarakter kuat.

Walau sangat bisa dilihat kalau tingkah Kim Eun Mi ini sungguh santai dan sedikit kekanak-kanakan, tapia ia tetaplah seorang ibu dari seorang anak perempuan.  Oleh karena Kim Eun Mi jauh sekali dari kesan ibu-ibu beranak satu yang usia anaknya sudah jelang kepala tiga, karakternya di Not Other jadi punya sisi ceria. Ibu yang asik. Bisa dibilang jiwa Kim Eun Mi terus dipenuhi gejolak masa muda.

Sooyoung SNSD sebagai Kim Jin Hee

Dibesarkan oleh seorang ibu tunggal yang nggak pernah mencicipi rasanya menikah, nggak membuat Kim Jin Hee tumbuh sebagai โ€˜anak bandelโ€™ seperti ibunya di masa lalu. Ia merasa cukup dilimpahi kasih sayang.

Memang, ada sosok lain yang menjadikan Kim Jin Hee merasa berharga dalam keluarga. Tentu saja sosok itu adalah bibi Kim Mi Jung, juga Nenek. Walau Kim Jin Hee tahu, keduanya nggak punya hubungan darah dengan dirinya.

Kim Jin Hee juga menemukan kalau dirinya begitu berbeda dengan ibunya. Ia lebih teratur, dibanding ibunya. Ia senang bersih-bersih terutama ketika sedang overthinking, berbeda dengan ibunya yang senangnya kabur diam-diam. Bahkan selera pakaian dalam mereka pun berbeda sebab Kim Jin Hee lebih suka pakai yang nyaman, sementara sang ibu maunya pakai dalaman yang cantik.

Bertahun-tahun Kim Jin Hee memang berusaha jadi anak baik bagi ibunya. Ia tumbuh tanpa banyak menuntut, namun mengusahakan segalanya tetap berjalan baik bersama-sama. Sedari kecil, Kim Jin Hee hadir dengan sifatnya yang menyeimbangkan tingkah unik Kim Eun Mi.

Mungkinkah segalanya ia lakukan sebab ia merasa kalau kehadirannya menjadi batu sandungan yang membuat ibunya, Kim Eun Mi, sulit menemukan kebahagiaannya? Ya โ€ฆ maksudnya, drakor Not Others saja sudah dibuka dengan scene dimana sang ibu masih senang cuci mata dengan melihat lelaki tampan dan seksi, sementara Kim Jin Hee walau nggak betah tapi mau nggak mau harus menemani.

Park Sung Hoon sebagai Eun Jae Woon

Kehadirannya membawa angin cinta penuh romansa yang berhembus tipis-tipis dari sela-sela ventilasi di kantor polisi Namchon. Anggap saja kalau embusannya ini pelan dan hampir nggak berasa di tengah musim panas kisah keseharian Kim Jin Hee dan ibunya dalam drama korea Not Others ini.

Pemuda pendiam yang dianggap โ€˜berbahaya untuk dicintaiโ€™ Kim Jin Hee oleh para atasan dari kantor kepolisian pusat. Sosok yang sebenarnya harus Kim Jin Hee hindari kalau berharap bisa kembali ditarik ke kantor polisi yang lebih besar tempatnya sempat bertugas.

Namun di balik sosoknya yang nggak banyak bicara ini, ada sesuatu yang dia tunjukkan secara samar. Bukan hanya jadi kepala kantor polisi kecil saja, tapi kemudian Eun Jae Woon punya arti tersendiri dalam hidup Kim Jin Hee dan ibunya. Apakah itu?

Ahn Jae Wook sebagai Park Jin Hong

Seseorang yang selama bertahun-tahun tetap mencintai Kim Eun Mi walaupun nggak pernah bisa bertemu, bahkan kabarnya pun nggak tahu. Park Jin Hong memilih hidup melajang hingga usianya terlampau matang. Sibuk belajar, bekerja, dan merasa nggak membutuhkan cinta.

Hingga pada suatu waktu, dewi fortuna membawanya kembali berjumpa dengan Kim Eun Mi di sebuah klinik fisioterapi. Dari momen itulah, Park Jin Hong merasa kalau hidupnya masih punya satu cerita yang perlu ia perjuangkan kembali untuk mencapai titik bahagia. Apalagi ketika ia tahu kalau Kim Eun Mi berstatus single.

Rasa gembiranya berubah jadi manis asam asin ketika tahu kalau Kim Eun Mi sudah memiliki seorang putri bernama Kim Jin Hee dan berprofesi sebagai seorang polisi. Payahnya, beberapa kali ia terlibat dalam insiden dengan si kapten Kim itu.

Nggak diduga, rupanya Kim Jin Hee adalah anak kandungnya. Nah lho, makin bergolak-golak penuh sayanglah si oppa pada Kim Eun Mi dan Kim Jin Hee.

Sinopsis Drakor Not Others (2023)

Kekacauan hidup Kim Eun Mi sudah lama dimulai. Pilihannya untuk melahirkan dan membesarkan anak perempuannya seorang diri โ€“ bahkan tanpa landasan sebuah pernikahan โ€“ menjadikannya sebagai sosok ibu yang kelewat santai dan meletakkan putrinya, Kim Jin Hee, lebih banyak sebagai teman dibandingkan anak.

Tingkahnya yang masih dipenuhi gejolak muda, menjadikan Kim Eun Mi menjalani hari-hari bersama Kim Jin Hee penuh dengan sorak-sorai pertengkaran atas hal sepele yang nggak pernah ada ujungnya. Bisa dibilang, Kim Eun Mi dan Kim Jin Hee ini hidup dalam balutan love-hate relationship antara ibu dan anak perempuannya.

Tapi bagaimana pun dekat dan hangatnya hubungan ibu dan anak perempuan, selalu ada rahasia personal yang disimpan rapat sendirian. Bila Kim Eun Mi menahan berbagai hasrat kebutuhannya akan cinta dari kaum pria demi bisa terus membersamai putrinya, Kim Jin Hee menyembunyikan banyak perjuangan dan perjalanan hidupnya dari sang ibu.

Kim Jin Hee tumbuh sebagai anak yang dewasa sedari dini. Ia paham kalau ibunya butuh hidup layak, maka dirinya harus turut berjuang. Bukan dengan bekerja, melainkan dengan mencari jalan karir yang bagus, namun masa sekolahnya nggak menghabiskan banyak biaya. Maka jadi polisi adalah pilihan satu-satunya.

Tapi semua berubah kacau ketika Kim Jin Hee harus dimutasi akibat tindakannya sendiri dalam menangani kasus. Pangkatnya sebagai kapten di kantor polisi pusat, turun jadi kapten di kantor polisi kecil yang memang nggak jauh dari rumahnya.

Kemudian, keadaannya membawanya berjumpa dengan sunbae yang sempat membuatnya naksir semasa pendidikan dulu, Eun Jae Woon. Tapi bukan di sini inti ceritanya, chinggudeul.

Kim Jin Hee punya kesempatan untuk menjaga ibunya dari incaran penguntit. Ditambah ia punya kesempatan untuk tahu seperti apa sosok ayah biologisnya.

Lalu seperti apa perjalanan love-hate relationship antara Kim Eun Mi dan Kim Jin Hee? Pssstt โ€ฆ di drakor Not Others ini juga ada pesan tersembunyi yang bikin penonton terkejut, menahan napas, lalu berujung ingin curhat panjang lho.

Dengarkan juga podcast kami ya!

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.


Eksplorasi konten lain dari Drakor Class – Drakor & Literasi

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park