Grup Band Lucy

Grup Band Lucy, Dari Variety Show Superband

Sahabat Drakorclass, akhir-akhir ini sedang nonton apa nih?
Saya sendiri kebetulan sedang suka menonton variety show Superband Season 2 dari JTBC. Ngomongin tentang Superband, ada yang ngga boleh ketinggalan nih buat dibahas. Yaitu grup band Lucy, grup yang menjadi favorit saya di acara Superband Season 1. Yuk kita bahas lebih lanjut tentang mereka.

Mengenal Grup Band Lucy

Lucy adalah grup band yang dibentuk dalam acara variety show Superband Season 1 pada tahun 2019. Grup band Lucy menjadi pemenang kedua di acara Superband Season 1. Setelah acara tersebut selesai, grup dengan empat orang member ini pun bergabung dengan label Mystic Story dan debut secara resmi di tahun 2020.

Mengapa Lucy dipilih menjadi nama grup?

Selama mereka mengikuti acara Superband, mereka menghabiskan banyak waktu di Studio. Disanalah mereka ditemani oleh seekor anjing yang bernama Lucy. Dalam bahasa latin, Lucy sendiri memiliki arti cahaya (lux). Mereka pun memutuskan untuk menggunakan Lucy sebagai nama grup band mereka. Dengan harapan grup band mereka dapat menjadi cahaya bagi dunia musik. Walwal adalah nama fandom mereka, yang diambil dari suara anak anjing.

Inilah pose khas grup band Lucy saat menyapa.
Sumber gambar: @band_lucy
Inilah pose khas grup band Lucy saat menyapa.
Sumber gambar: @band_lucy

Ciri Khas Grup Band Lucy

Grup band ini memiliki fokus musik yang mengarah ke ‘ambient pop‘. Mereka memasukkan suara yang ada di sekitar kita ke dalam lagu mereka untuk memberikan efek lebih nyata. Harapannya pendengar dapat dengan mudah membayangkan suasana musik dalam kepala mereka, ketika mendengarkan musik dari grup band Lucy.

Ciri khas lain dari grup band ini yaitu, adanya pemain biola dalam sebuah band. Keberadaan pemain biola tentunya menambah ciri khas dan nuansa tersendiri pada musik-musik yang mereka buat dan tampilkan.

Grup band Lucy
Sumber gambar: @band_lucy
Grup band Lucy
Sumber gambar: @band_lucy

Member Grup Band Lucy

Setelah membahas secara umum tentang grup band Lucy. Yuk kita mengenal lebih dekat setiap membernya.

1. Shin Ye Chan

Shin Ye Chan berperan sebagai leader dan pemain biola (Violin) di grup band Lucy. Lelaki kelahiran 13 Juni 1992 ini merupakan member yang paling tua. Tetapi dalam keseharian, ia lebih sering bertingkah seperti yang paling muda. Karena itu ia mendapatkan julukan madnae yang berasal dari madhyung (tertua) dan maknae (termuda).

Shin Ye Chan sudah belajar biola sejak duduk di kelas 3 Sekolah Dasar. Ia awalnya hanya menemani ibunya belajar, tapi saat itu ia bisa memainkan biola untuk pertama kalinya tanpa diajari. Guru ibunya pun mengatakan bahwa Shin Ye Chan berbakat. Akhirnya ia pun diarahkan untuk belajar violin. Selain bermain biola, Shin Ye Chan pun membantu dalam komposisi lagu untuk grup band Lucy dan juga menjadi backing vocal.

Leader dan pemain biola dari grup band Lucy, Shin Ye Chan
Sumber gambar: @band_lucy
Leader dan pemain biola dari grup band Lucy, Shin Ye Chan
Sumber gambar: @band_lucy

Sebelum bergabung kedalam grup band Lucy, Shin Ye Chan merupakan bagian dari grup busking yang terkenal, yaitu Ganenung-dong Band atau Possible Dong. Mereka sering tampil di jalanan dan pernah juga tampil di acara variety show ” I Can See Your Voice 5″.

Shin Ye Chan menjadi member favorit saya dari grup band Lucy. Sebelum mengikuti Superband, saya sudah melihat video-video penampilannya bersama grup buskingnya. Ia selalu keren saat bermain biola.

2. Choi Sang Yeop

Choi Sang Yeop berperan sebagi vokalis utama dan juga pemain gitar di grup band Lucy. Lelaki kelahiran 27 Februari 1994 ini, resmi bergabung dengan grup band Lucy pada tanggal 27 November 2019. Setelah Lee Ju Hyuk vokalis awal, memutuskan untuk kembali bergabung dengan grup GIFT, yaitu grup band yang ia bentuk sebelum partisipasinya di Superband.

Choi Sang Yeop sendiri sebenarnya berpartisipasi di Superband Season 1 sebagai peserta, akan tetapi ia tereleminasi di babak pertama. Choi Sang Yeop bisa bermain piano dan sering membantu dalam menulis lirik lagu untuk grup band Lucy. Ia memiliki suara yang khas. Ia pernah mengikuti acara variety show ‘Duet Song Festival’ di tahun 2016 dengan menjadi teman duet Ken dari boy band VIXX.

Vokalis dan pemain gitar grup band Lucy, Choi Sang Yeop
Sumber gambar: @band_lucy
Vokalis dan pemain gitar grup band Lucy, Choi Sang Yeop
Sumber gambar: @band_lucy

Di tahun 2016, Choi Sang Yeop pun debut menjadi penyanyi dengan merilis lagu berjudul My Face Is Burning, lagu tersebut merupakan soundtrack drama Beautiful Gongshim. Setelah itu ia pun sering menyanyikan lagu untuk soundtrack drama lainnya.

Di tahun 2017, Choi Sang Yeop merilis album pertama sebagai penyanyi solo yaitu ‘YEOP x2‘ yang berisi enam buah lagu. Setelahnya ia pun beberapa kali merilis lagu solo. Pada tahun 2019, Choi Sang Yeop memenangkan penghargaan Daesang pada 4th Bucheon National Busking Competition.

Choi Sang Yeop kuliah di Universitas Dankko mengambil jurusan teknik kimia. Di grup band Lucy, ia yang paling rajin memasak dan bersih-bersih. Karena itu ia pun mendapatkan julukan Yeobmom, karena tingkahnya yang seperti ibu bagi para member di grup band Lucy dan juga karena ia menyerupai tupai.

3. Cho Won Sang

Cho Won Sang berperan sebagai pemain bass dan juga produser di grup band Lucy. Lelaki kelahiran 15 Agustus 1996 ini dapat bermain gitar, piano dan double bass. Selama proses kompetisi di Superband, semua komposisi ulang dari lagu yang ia tampilkan, mendapatkan apresiasi dari penyanyi aslinya.

 Produser dan pemain bass grup band Lucy, Cho Won Sang
Sumber gambar: @band_lucy
Produser dan pemain bass grup band Lucy, Cho Won Sang
Sumber gambar: @band_lucy

Sebelum debut dengan Lucy, Cho Won Sang tergabung kedalam grup produser YENEVARA. Grup tersebut terdiri dari tiga member, Cho Won Sang, Jih Wan dan juga O.Yeon. YENEVARA sudah membuat beberapa lagu yang dirilis untuk penyanyi lain, misalnya untuk girl grup WSJN dan Achillo. Member Jih Wan sebenarnya juga mengikuti audisi Superband Season 1 sebagai pemain gitar, namun ia tereleminasi sebelum masuk ke babak semifinal.

YENEVARA ikut membantu grup band Lucy dalam memproduksi lagu seperti pada penampilan mereka di babak final Superband Season 1 bahkan mereka pun ikut terlibat dalam karya-karya grup band Lucy sampai sekarang. Pada tahun 2019, Cho Won Sang menjadi pemain bass untuk penyanyi Younha dalam lagunya On A Rainy Days. Cho Won Sang juga merupakan alumni dari SOPA, ia adalah teman sekelas dari Joy Red Velvet.

4. Shin Gwang Il

Shin Gwang Il berperan sebagai drummer dan juga vocalis untuk grup band Lucy. Sebelum mengikuti Superband, ia adalah leader dari grup band trainee di Mystic. Laki-laki kelahiran 25 Mei 1997 ini bisa bermain alat musik apa saja kecuali violin. Ia dapat melakukan One Man Band, seperti yang pernah ia lakukan saat meng-cover lagu Fight The Night dari One Oke Rock. Ia merekam dirinya sendiri saat ia bernyanyi dan memainkan semua alat musik, kemudian menyatukan semuanya menjadi sebuah penampilan yang keren.

Drummer dan vocalis grup band Lucy, Shin Gwang Il
Sumber gambar: @band_lucy
Drummer dan vocalis grup band Lucy, Shin Gwang Il
Sumber gambar: @band_lucy

Sebelum bergabung di Lucy, Shin Gwang Il lebih sering menggunakan nama panggungnya yaitu Who Am I. Di tahun 2018, ia muncul di music video Minseo sebagai pemain gitar. Ia pun menjadi backing band saat Minseo tampil. Shin Gwang Il pernah tinggal di Peru selama 7 tahun. Ia pun fasih berbahasa Spanyol. Selain itu ia bisa membaca dan berbicara bahasa China. Ia mendapat julukan Makhyung yang diambil dari maknae (termuda) dan madhyung (tertua), karena ia member termuda tapi tingkahnya seperti orang dewasa.

Flowering sebagai Lagu Debut Grup Band Lucy

Lucy memulai debut resminya dengan merilis single album ‘Dear’ yang berisi intro dan satu buah lagu yang berjudul Flowering pada tanggal 08 Mei 2020. Diantara empat jenis musim, musim semi menjadi musim pertama yang disebut. Musim semi menjadi musim pembuka sekaligus musim penutup pada saat yang bersamaan. Musim yang membuka sebuah perjuangan dan juga menutup akhir penderitaan dengan hasil yang baik.

Lagu Flowering ini menunjukkan nuansa musim semi. Selain itu menjadi lagu yang mengawali perjalanan karir grup band Lucy. Lagu ini dipersembahkan untuk semua orang yang sedang menjalani perjuangan dan melalui masa sulit. Seperti bunga yang akan mekar setelah berjuang melalui musim dingin. Lagu ini memiliki pesan untuk memberikan kenyamanan bagi pendengarnya. Lagu ini memberikan dukungan untuk bertahan dan berjuang disetiap fase yang sedang dijalani. Lagu ini mengingatkan kita bahwa nanti akan ada waktunya bunga itu bisa mekar dengan cantik.

MV Grup Band Lucy “Flowering”

Mini Album Pertama Grup Band Lucy ‘Panorama’

Setelah berhasil debut dengan lagu Flowering, grup band Lucy kembali berkarya dengan merilis mini album pertama ‘Panorama’. Album ini dirilis pada bulan Agustus tahun 2020. Dengan Jogging sebagai lagu utama. Ada enam buah lagu didalamnya, termasuk lagu Flare yang mereka tampilkan pertama kali di babak final Superband Season 1.

  1. Jogging
  2. Watermelon
  3. Staight Line
  4. Missing Call feat Suran
  5. Enough
  6. Flare

Single Album Kedua Grup Band Lucy ‘Snooze’

Pada tanggal 12 November 2020, grup band Lucy kembali merilis single album yang kedua. Album ini berisi dua buah lagu yaitu Snooze dan Farther and Farther. Lagu Snooze sendiri sudah ditampilkan pada acara Superband Season 1 di episode ketiga belas. Dimana mereka memasukkan efek kesibukan kota kedalam musiknya.

MV Grup Band Lucy “Snooze”

Grup Band Lucy Untuk Lagu Soundtrack

Di tahun 2020, grup band Lucy pun merilis dua buah lagu untuk soundtrack drama. Yaitu lagu I Don’t Wanna Hurt You untuk drama Zombie Detective. Serta lagu Run To You sebagai soundtrack drama Run On.

Single Album Ketiga Grup Band Lucy ‘Inside’

Album ini dirilis pada tanggal 16 februari 2021 dengan Hero sebagai lagu utama. Album ini berisi tiga buah lagu, yaitu:

  1. Hero
  2. Stove
  3. Outro

Single Kolaborasi Grup Band Lucy ‘Love Me Love You’

Grup band Lucy bersama dengan penulis lirik Kim Eana dan Lee Su Hyun dari AKMU berkolaborasi dengan merilis lagu berjudul Love Me Love You. Lagu ini dirilis pada tanggal 15 April 2021 bersama pelindung binatang “Kara The Boom Center” secara cuma-cuma. Perilisan lagu ini memiliki tujuan untuk meningkatkan kesadaran orang-orang akan hewan peliharaan yang ditinggalkan dan dibuang.

MV Kolaborasi Love Me Love You

Single Album Keempat Grup Band Lucy ‘Gatcha!’

Album ini dirilis pada tanggal 16 Juni 2021 dengan lagu I Got U sebagai lagu utama. Pada album ini ada empat buah lagu, yaitu:

  1. I Got U
  2. One by one
  3. Buddy
  4. Wonder

Single Album Kelima Grup Band Lucy ‘Irrelevant Answer’

Pada tanggal 20 Agustus 2021, grup band Lucy merilis digital single yang pertama yang berjudul ‘Irrelevant Answer’. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang tidak sabar untuk mendengar jawaban dari orang yang dicintainya.

MV Grup Band Lucy ‘Irrelevant Answer’

Sebenarnya masih ada hal penting yang belum dibahas dari grup band Lucy, yaitu cerita kilas balik mereka saat mengikuti acara variety show Superband Season 1. Tapi kalau sahabat Drakorclass penasaran bisa langsung saja menonton acaranya ya.

Selamat menikmati lagu-lagu dari grup band Lucy. Lagu barunya jelas masuk dalam play list nih, menemani lagu-lagu dari album solo EXO D.O. ‘Empathy’ yang saya bahas sebelumnya. Sampai jumpa, walwal~~~~


Posted

in

, ,

Comments

5 tanggapan untuk “Grup Band Lucy, Dari Variety Show Superband”

  1. Avatar rhin

    waktu baca judul, aku pikir girlband, ternyata kata Lucy punya makna lain bukan nama cewek. Dengerin lagu2nya oke juga nih…

  2. Avatar Dian

    hehe kukira ini girlband, ternyata artinya Lucy itu cahaya ya
    unik, ada permainan biolanya juga

  3. […] saya telah membahas tentang grup band Lucy dan karya-karyanya. Sekarang mari kita menelusuri bagaimana proses pembentukan grup band Lucy […]

  4. […] karena partisipasi mereka di acara variety show Produce 101 Season 2. Saya pun tertarik dengan grup band Lucy setelah partisipasi mereka di acara variety show […]

  5. Avatar Sherly
    Sherly

    Bisa nonton di mana ya?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.


Eksplorasi konten lain dari Drakor Class – Drakor & Literasi

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park