Nevertheless

Nevertheless: Petualangan Dua Kupu-Kupu

Halo semua!!!

Sudah hari Sabtu lagi nih. Sayangnya karena beberapa daerah di Indonesia sedang menerapkan pembatasan untuk menanggulangi pandemi Covid-19, maka banyak dari kita yang lebih memilih menikmati akhir pekan di rumah saja.

Tenang, meski di rumah saja, masih banyak kegiatan yang bisa dilakukan untuk melepaskan penat dari kesibukan harian kita dari Senin hingga Jumat. Salah satunya dengan menonton drama Korea. Dijamin akhir pekan kalian tidak lagi membosankan. Apalagi ditemani makanan dan minuman favorit.

Kali ini saya akan membahas tentang drama yang masih ongoing dengan judul “Nevertheless”. Drama ini menghadirkan Song Kang dan Han Soo Hee sebagai bintangnya. Sudah pada kenal mereka berdua, kan? Nama Song Kang mulai saya kenal sejak dia berperan dalam drama “Sweet Home” (2020), sedangkan Han Soo Hee melejit namanya berkat perannya sebagai “pelakor” dalam drama “The World of the Married” (2020).

Drama 10 episode ini dilabeli dengan rating 19+ karena adegan yang cukup panas pada beberapa episodenya. Meskipun cerita yang diangkat sebetulnya sederhana saja, namun tetap menarik untuk diikuti. Saya penasaran kira-kira apa yang akan terjadi pada para tokohnya di akhir cerita.

Yoo Na Bi dan Park Jae Eon
Kemesrahan Na Bi dan Jae Eon (Sumber: JTBC)

Fokus utama drama ini adalah hubungan tanpa status antara Park Jae Eon (Song Kang) dan Yoo Na Bi (Han Soo Hee). Untuk informasi lebih lengkap kalian bisa membaca beberapa tulisan classmate Drakor Class yang telah diunggah sebelumnya. Salah satunya “Nevertheless, Hubungan Tanpa Status yang Sulit Diakhiri“.

Nah, beberapa hari yang lalu saya dan dua classmate lainnya seru mengobrol tentang drama ini. Mulai dari sinopsis drama, pendapat tentang akting Song Kang dan Han So Hee, ke-relate-an drama ini dengan kehidupan remaja zaman sekarang, sampai tips agar remaja (terutama perempuan) tidak mudah terjebak dalam hubungan yang tidak sehat seperti yang digambarkan dalam drama ini.

Kami pun berkesimpulan bahwa peran pengasuhan orang tua sangat penting untuk mencegah terjadinya hal semacam itu. Diharapkan hubungan anak dan orang tua yang baik tidak akan membuat anak mencari perhatian yang tidak benar di luar rumah sehingga anak-anak kita bisa berfokus pada hal-hal yang positif. 

Mungkin karena itu drama ini diberikan label 19+ agar para penontonnya lebih bijak dalam menyikapi pesan moral yang ingin disampaikan dari drama ini. Karena jika dilihat sekilas saja, drama ini seperti tidak memiliki pesan moral apapun. Apalagi jika penontonnya anak di bawah umur.

Selain membahas hal di atas, kami juga membahas prediksi akhir dari drama ini. Kira-kira akan dibuat mirip dengan webtoon atau penulis akan membuat ending yang berbeda. Seru sih membahas prediksi ending ini. Apalagi sebelumnya kami juga sudah mengadakan polling di IG Story tentang hal ini. 

Bermacam spekulasi muncul. Ada yang memihak Park Jae Eon dan Yoo Na Bi. Ada juga yang lebih mendukung Na Bi dengan Yang Do Hyeok. Tidak ketinggalan beberapa orang yang lebih senang jika Na Bi tidak bersama siapa pun dan fokus mengejar mimpinya. Kalau menurut kalian yang mana yang lebih masuk akal?

Jika kalian merasa mulai tertarik menonton drama yang satu ini setelah membaca tulisan saya, namun masih belum terlalu yakin, silahkan dengarkan podcast kami yang berjudul “Nevertheless: Petualangan Dua Kupu-Kupu”.

Dengerin ya…

Buat yang sudah menonton kira-kira drama “Nevertheless” recommended atau tidak? Yuk ikutan komen di bawah ya…


Posted

in

, ,

by


Comments

5 tanggapan untuk “Nevertheless: Petualangan Dua Kupu-Kupu”

  1. […] di drama Korea, muncul juga di LoTRS, yaitu penampakan kupu-kupu alias na bi. Jika Jae On dalam Nevertheless punya tato kupu-kupu di tengkuknya, maka Ha Ram juga […]

  2. […] lawan main eonni yang juga tenar karena drakor fenomenalnya, The World of The Married dan juga Nevertheless […]

  3. […] Tema : Drama Nevertheless […]

  4. […] oleh Song Kang (yang sanggup meresahkan para ahjumma di Drakor Class), dan Park Min Young (yang selalu sukses berperan sebagai wanita kantoran), drama […]

Tinggalkan Balasan ke Prediksi Ending Drakor Nevertheless, Pilih Kupu-Kupu atau Kentang | Drakor Class Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park