Hospital Playlist Season 2

Kesan Pertama Nonton Drama Korea Hospital Playlist 2

Annyeong chingudeulโ€ฆ

Siapa disini yang sudah nonton drama Korea Hospital Playlist 2? Season kedua yang dinanti-nanti selama setahun lebih ini mulai tayang 17 Juni 2021 lalu.

Hospital Playlist 2, tayang setiap hari Kamis dan bisa ditonton di Netflix. Meski tayang seminggu sekali, setiap episodenya lebih dari satu jam. Jadi, lumayan lama lah buat menikmati keseruan cerita lima orang dokter di pusat kesehatan Yulje ini.

Pemain Hospital Playlist 2

Hospital Playlist 2
Hospital Playlist 2 | tvN

Tidak ada perubahan pemain utama dalam season kedua ini. Tokoh utamanya masih lima orang dokter di pusat kesehatan Yulje.

Jo Jong Suk sebagai Lee Ik Joon

Finally, bisa lihat lagi aktingnya oppa kesayanganku, Jo Jong Suk!! Yup, di season dua ini, Jo Jong Suk masih berperan sebagai Lee Ik Joon, seorang dokter bedah dalam unggulan pusat kesehatan Yulje.

Ik Joon masih diceritakan sebagai orang yang periang, supel dan ramah. Tak hanya sukses sebagai seorang dokter speasialis saja, Ik Joon berperan sebagai single father yang baik bagi anak semata wayangya, Woo-Joo (Kim Jun).

Yoo Yeon Seok sebagai Ahn Jeong Won

Yoo Yeon Seok masih berperan sebagai Ahn Jeong Won, dokter speasialis anak yang terkenal penyayang dan baik hati pada semua pasiennya.

Season dua ini penonton menantikan bagaimana kelanjutan hubungannya dengan asisten dokter Jang Gyeon-Wool (Shin Hyun-Bin). Apakah winter couple ini akan bertahan? Gyeon-Wool berhasil membuat Ahn Jeong Won mengurungkan niatnya menjadi pastur. Hal yang sangat membahagiakan sang ibu, Ro-Sa (Kim Hae-Sook).

Jung Kyung Ho sebagai Kim Jun Wan

Jung Kyung Ho berperan sebagai Kim Jun Wan, dokter spesialis bedah jantung yang terkenal dingin dan galak pada juniornya. Kim Jun Wan nggak segan-segan mengetes juniornya, baik di saat operasi atau sekadar bertemu di lorong-lorong rumah sakit.

Hubungannya dengan adik Ik Joon, Lee Ik Soon (Kwak Sun-Young) masih dilakukan secara sembunyi-bunyi. Akankah LDR an mereka bisa bertahan? Merek terpisah jarak Korea dan London. Hmm Bidulgi couple ini termasuk yang paling manis dan romantis. Jun Wan yang terkenal galak bisa berubah menjadi manis dan romantis di depan kekasihnya.
๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜

Baca Juga : Drakor Paling Dinanti di Tahun 2021

Kim Dae Myung sebagai Yang Seok Hyeong

Kim Dae Myung masih menjalankan peran sebagai Yang Seok Hyeong, dokter spesialis kandungan yang pendiam dan pemalu. Meski begitu, keahliannya dalam menangani pasien tidak diragukan lagi.

Setelah bercerai, nampaknya Yang Seok Hyeong masih belum mau menjalin hubungan percintaan. Dia mengganggap dingin perhatian yang diberikan oleh asisten dokternya, Chu Min – Ha (Ahn Eun-Jin).

Hmm saya sih berharap mereka berdua bisa berlayar. Gom-gom couple juga bisa merasakan kisah cinta yang manis dalam season kedua.

Jeon Mi Do sebagai Chae Song Hwa

Terakhir, ada Jeon Mi Do yang masih menjadi Chae Song Hwa, dokter bedah otak dan syaraf. Chae Song Hwa adalah satu-satunya perempuan dalam genk dokter pusat kesehatan Yulje ini.

Di season kedua ini, penonton penasaran akan jawaban Chae Song Hwa terhadap pernyataan cinta sahabatnya, Ik Joon. Hmm akankah mereka berdua menjadi sepasang kekasih?

Episode Pertama Hospital Playlist 2

Hospital Playlist 2
Pemain Hospital Playlist 2 | tvN

Episode pertama Hospital Playlist 2 ini lumayan mengharu biru. Ada beberapa adegan yang membuat penonton menitikkan air mata.

Dibuka dengan bagaimana Yang Seok Hyeong menolak ajakan Chu Min – Ha untuk makan malam. Min – Ha makan sendirian meski tetap memesan dua porsi stik.

Dia makan sambil bolak balik kursi, seolah-olah memiliki teman makan. Selesai makan, dia melihat Yang Seok Hyeong bersama seorang perempuan. Duh pasti sedih banget hati Min – Ha.

Baca Juga : “Hospital Playlist 2″, Sekuel Paling Ditunggu di 2021

Lalu ada kisah sedih dari mantan pasien pusat kesehatan Yulje. Ada ibu Yeon-U (Cha Chung-Hwa) yang terus menerus mendatangi rumah sakit setelah meninggalnya anaknya.

Nampaknya dia melakukan ini karena ingin berbicara tentang anaknya. Dia tak punya kenangan lain selain masa-masa merawat anaknya di rumah sakit. Hanya dokter dan perawat Yulje yang tahu tentang anaknya, Yeon-U.

Sebab dari lahir hingga meninggal, selama 3 tahun, Yeon-U dirawat di rumah sakit. Dokter Gyeon-Wool pun akhirnya mau menjadi teman bicaranya.

Ada juga cerita sedih dari pasien dokter Ahn Jeong Won, Cha-Eun. Pasien anak yang baru saja menerima transplantasi liver ini nampak murung. Dia penasaran, dengan liver barunya ini berapa lama dia bisa bertahan hidup.

Dokter Ahn dengan penuh kasih menenangkannya. Bahwa dokter sendiri tak tahu berapa lama lagi Cha-Eun bisa hidup. Namun dokter yakin, Cha-Eun bisa hidup lebih lama daringa. Cha-Eun pun kembali bersemangat.

Di akhir episode satu, dokter Chae Song Hwa mendatangi dokter Ik Joon. Song Hwa meminta Ik Joon jangan lagi menyatakan cinta. Dia tak ingin hubungan persahabatan mereka berubah. Ah, apakah ini artinya Ik Joon ditolak?

Hmm kita lihat saja nanti ya, baru juga episode satu. Penonton harap bersabar. Hehehe.

Yuk nonton yuk!

Meski banyak kisah sedih, episode pertama Hospital Playlist ini juga diselingi beberapa adegan manis. Misalnya bagaimana winter couple saat menghabiskan waktu bersama. Atau bagaimana Jun Wan dan Ik Soon menjalani LDR dengan tetap romantis.

Baca Juga : Hospital Playlist, Bukan Drama Medis Biasa

Jadi, bagaimana kesan pertama menonton drama Korea Hospital Playlist 2 ini?

Kesannya manis manis gemas. Hehehe. Dan juga penasaran.

Akankah kelima dokter ini bisa tetap sukses menjalani karirnya dan juga punya hubungan percintaan yang manis. Kita lihat saja ya.


Comments

8 tanggapan untuk “Kesan Pertama Nonton Drama Korea Hospital Playlist 2”

  1. […] Hospital Playlist season 2 yang totalnya berjumlah 12 episode hadir sekali seminggu setiap hari Kamis. Tentunya karena drama ini baru saja dimulai, kita masih akan melihat aksi 5 sahabat yang bekerja di Pusat Kesehatan Yulje ini sepanjang bulan Juli. […]

  2. […] Kesan Pertama Nonton Drama Korea Hospital Playlist 2 Baca Juga: Kesan Pertama Nonton Drama Korea Hospital Playlist 2 […]

  3. […] Gimana gimanaโ€ฆ. Sudah nonton belum? Kalau belum, mari kemari bersama saya yang juga belum nonton haha. Yuk kita kepoin profil dua dokter pintar nan ganteng dan baik hati yang jadi jagoan di Hospital Playlist.ย  […]

  4. […] Kesan Pertama Nonton Drama Korea Hospital Playlist 2 Jangan lupa, baca juga artikel ini ya, Chingudeul… […]

  5. […] lupa juga, setiap Kamis di Netflix, kita masih bisa menyaksikan Hospital Playlist Season 2 yang akan segera berakhir di bulan September ini. Tinggal tersisa 2 episode lagi […]

  6. […] kuat “Hospital Playlist” masuk ke jajaran drama yang cocok ditonton di kala hujan tentu saja adalah karakter Dokter […]

  7. […] cerita-ceritanya yang bikin gemas dan baper. Siapa yang masih ingat manisnya cerita para dokter di Hospital Playlist 2, Hometown ChaChaCha, Monthly Magazine dan Dali And The Cocky […]

  8. […] Baca Juga : Kesan Pertama Nonton Drama Hospital Playlist Season Dua […]

Tinggalkan Balasan ke Mau Nonton Drakor Apa di Bulan Juli 2021? | DrakorClass Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Artikel Terbaru

aktor bae suzy Cha Eun Woo comedy drakor drakor 2020 drakor 2021 DrakorClass DRAKOR CLASS IG LIVE Drakorclass on Podcast drama drama2020 Drama 2021 drama 2022 drama2022 drama 2023 drama lama DRAMA SAGEUK drama terbaru fantasi film korea Hwang in yeop hyun bin IG live ji sung kim seon ho Kim Young Dae kmovie Kpop lee seung gi moon ga young nam joo hyuk netflix Podcast rekomendasi review film romance sageuk Song kang SON YE JIN start up Thriller True Beauty webtoon yoon park